Mediasaberpungli.com l Kampar,Riau
Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto SH menyerahkan dua unit mobil ambulance desa teruntuk desa Gunung Sahilan dan desa Gunung Mulya di Kecamatan Gunung Sahilan sebagai alat operasional untuk melayani masyarakat.
Penyerahan mobil ambulance ini bertempat di Kantor Kepala Desa Gunung Sahilan, Rabu (8/7) dan diserahkan langsung oleh Bupati Kampar didampingi Kepala Dinas Kesehatan H. Dedy Sambudi SKM M.Kes yang disaksikan oleh Kepala Dinas PMD, Camat, Kapolsek, Danramil, Kepala Desa, unsur Muspika dan kepala puskesmas serta perwakilan masyarakat.
Bupati berharap dengan adanya mobil operasional ambulance yang baru, pelayanan ke masyarakat bisa lebih maksimal dan melayani masyarakat dengan tanpa dipungut biaya serta mobil ambulance agar selalu dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya karna kebutuhan alat transportasi ini sangat bermanfaat untuk masyarakat. Serta berharap, pihak desa dapat merawat dan memelihara kendaraan operasional tersebut.
“Saya berharap mobil ambulance ini dapat melayani masyarakat secara gratis tanpa ada biaya apapun. Jadi saya harapkan kepada Kepala Desa untuk mengonsultasikannya dengan pihak kecamatan dan pihak Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) mengenai anggaran desa supaya dapat menyalurkan anggaran tersebut untuk biaya operasional mobil ambulance tersebut,”tegasnya.
Bupati menjelaskan bahwa pengadaan kendaraan ambulance di setiap desa jadi salah satu program prioritas Pemerintahan Kabupaten Kampar, sebelumnya pemerintah Kabupaten Kampar juga telah menyalurkan bantuan ambulance ke sejumlah desa sebanyak 140 unit mobil.
Dijelaskan Bupati bahwa masih ada lebih kurang 100 desa lagi yang nantinya ambulance akan kembali disalurkan secepatnya. Program ini merupakan bentuk kepedulian Bupati Kampar terhadap pelayanan kesehatan masyarakat di setiap desa yang ada di setiap Kabupaten Kampar.
“Di kabupaten Kampar terdapat kurang lebih ada 240 desa, mobil ambulance yang sudah disalurkan ke desa sudah 140 mobil. Artinya ada 100 desa lagi yang belum mendapatkan mobil ambulance ini, insya allah dalam kurun 2 tahun waktu jabatan saya tersisa, saya dapat menyalurkan semuanya” ujarnya.
Terkait dengan perawatan mobil ambulance, Kepala Dinas Kesehatan Kampar Dedy Sambudi berharap agar kepala desa dapat merawat ambulan dengan baik dan memanfaatkannya untuk masyarakat.
“Manfaatkan bantuan ini serta rawat mobil ambulance yang sudah diberikan agar tidak cepat rusak sehingga dapat dipergunakan dalam waktu lama” harapnya.(ujb/rls)