Penyaluran BLT DD, Pemdes Baleara Kepulauan Ucapkan Terima Kasih

Saberpungli.com |Bombana-Sulawesi Tenggara

Pemerintah Desa Baliara Kepulauan, Kecamatan kabena Kabupaten bombana Sulawesi Tenggara (Sultra) telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD).

Kepada wartawan, Kepala Desa baliara kepulauan Wahyuddin, rabu 1 juli 2020 mengatakan, penyaluran BLT DD di Desa yang dipimpinnya itu telah memasuki tahap dua.

Tahap pertama, diberikan kepada 115 penerima manfaat. Masing-masing mendapatkan bantuan sebesar 600 ribu rupiah/penerima manfaat.

Kemudian untuk Satuan tugas (Satgas) desa sebanyak 10 orang, dimanfaatkan untuk uang makan sebanyak 21 juta rupiah serta uang lelah sebanyak 14 juta, total 39 juta, jelas Kades.

Sementara untuk satgas khusus yang terdiri dari 17 orang dengan rincian, uang makan 35 juta 700 ribu. Sedangkan uang lelah sebesar 23 juta 800 ribu rupiah.
Total keseluruhan BLT DD tahap pertama yang tersalurkan berjumlah 94 juta 500 ribu rupiah.

Kemudian, rencana penyaluran bantuan tahap ke dua sama dengan nilai bantuan yang dikeluarkan pada tahap pertama. Berdasarkan rincian perhitungan, total keseluruhan BLT DD tahap satu dan dua sebesar kurang lebih 327 juta rupiah, kata Kades Wahyuddin.

Kades Wahyuddin menambahkan, bantuan ini diberikan pada keluarga terdampak pandemi Covid-19 yang memang layak menerima.

Ia berharap, bantuan yang bersumber dari Dana Desa (DD) ini bisa meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

“Syukur alhamdulillah, saya atas nama pemerintah Desa Baleara Kepulauan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat yang telah menyalurkan bantuan melalui DD di tiga dusun yang terpisah yakni, Dusun Patengge,,Pulau Bangko dan Dusun Pulau Baleara,” ucap Kades.

Salah seorang penerima manfaat mengatakan, ia berterima kasih atas bantuan yang diberikan tersebut. Menurutnya, bantuan itu sangat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Pemdes, khususnya kepala Desa yang telah membantu meringankan beban perekonomian kami, semoga bantuan ini bisa bermanfaat,”ujarnya.

Laporan:Hamka.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *