Kreativitas Tanpa Batas di Malam 1 Syawal 1445 H

Indramayu I Mediasaberpungli.com-Warga Desa Druntenkulon dari berbagai blok yang ada di Desa Druntenkulon Kecamatan Gabuswetan Kabupaten Indramayu, sangat antusias menyambut hari kemenangan idul Fitri 1445 H. Gema takbir berkumandang di berbagai penjuru yang menandakan esok harinya akan memasuki hari raya idul Fitri/ lebaran.

Tema takbir keliling Idul Fitri ini digunakan dalam kegiatan perayaan menyambut lebaran 1 Syawal. Biasanya, setiap daerah memiliki tema yang berbeda untuk menyemarakkan atau memeriahkan pesta kemenangan.

Bacaan Lainnya

Takbir keliling merupakan tradisi umat Muslim di Indonesia yang dilakukan pada malam menjelang Idul Fitri. Biasanya, masyarakat membuat kegiatan ataupun perlombaan agar momen ini lebih meriah.

Pada momen inilah, masyarakat adu kreativitas untuk memeriahkan acara yang diadakan setahun sekali ini. Adapun tema yang biasa diangkat adalah seputar budaya dan religi dengan sentuhan kearifan lokal.

Gema takbir dikumandangkan tak hanya di masjid atau musholla, warga pun melakukan pawai ogoh-ogoh dan obor serta takbir keliling pada Selasa malam 9 April 2024.

Kegiatan pawai ogoh-ogoh dan takbir keliling berlangsung dengan aman dan terkendali, anak-anak, muda-mudi sampai orang tua berbaur menjadi satu turut serta mengikuti takbir keliling.
Ada yang dilengkapi dengan obor, bedug dan sound sistem untuk memeriahkan malam takbir keliling.

Dari salah satu peserta pawai takbir keliling H. Sarwijan mengatakan” terimakasih banyak buat rekan-rekan yang turut serta memeriahkan, dan atas kreatifitas segenap panitia sehingga tercipta Ogoh-ogoh berbentuk pewayangan Hanoman putih.

Hal senada diungkapkan” ini pertama kalinya musholla Miftahul Muttaqin menciptakan ogoh-ogoh untuk memeriahkan malam takbir keliling.
Harapannya semoga untuk tahun depan akan menjadi lebih meriah dan terkesan spektakuler lagi, pungkas H. Carlim.

Selanjutnya, kami segenap panitia musholla Miftahul Muttaqin mengucapkan selamat Hari Raya Idhul Fitri 1445 H mohon maaf lahir batin, dan Alhamdulillah untuk lomba kreativitas ogoh-ogoh perayaan takbir keliling malam 1 Syawal 1445.H meraih peringkat ke 1.( Pertama) Pungkasnya.

Reporter: D Duryanto

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *